Review: Pixy BB Cream

November 20, 2015
Hy dear...
Lama tak bersua dengan review produk selain gincu ya? hahaha

Setelah hampir 80% gincu saya sudah saya review semua, saya pun mulai mencari target baru yang bisa untuk di review di blog ini, kekeke... Pilihan saya pun jatuh kepada Pixy BB Cream.

To be honest, saya belum lama memiliki dan mencoba bb cream ini, namun karena saya lumayan intens menggunakannya, oleh karena itu saya berani untuk menulis review ini, karena saya sudah cukup merasakan perform dari bb cream ini :D

Yuk, langsung ke review-nya ~

Description
Pixy bright fix BB Cream di formulasikan dengan smart lock powder yang mempertahankan makeup tampak cerah dan tidak kusam hingga 12 jam. Teksturnya yang ringan menutup noda di wajah tanpa terkesan tebal. Dapat digunakan dengan atau tanpa bedak.
Dilengkapi dengan;
- SPF 30 & PA+++, perlindungan optimal terhadap sinar UVB dan UVA
- Natural whitening extract & derivat vitamin c, sebagai whitening agent
- Teruji secara klinis tidak memicu timbulnya komedo.

Cara pakai:
Oleskan secara merata pada wajah dan leher.

Cutions:
Hentikan pemakaian jika terjadi iritasi. Hindarkan produk dari panas matahari langsung. Jangan terpapar matahari terlalu lama meski telah menggunakan tabir surya.
Baik di box maupun tube nya langsung, terdapat informasi mengenai Pixy bb cream ini dengan sangat jelas, bisa dipastikan bagi yang belum terbiasa menggunakan makeup pun dapat menggunakannya dengan baik dan tepat.
Seperti inilah tekstur dari Pixy bb cream. Walaupun di tangan saya terlihat kental, namun aslinya tidak kok, dan bb cream ini juga sangat mudah di baurkan baik menggunakan jari tangan, sponge hingga menggunakan foundation brush.
Mohon maaf atas perbedaan pencahayaan pada kedua foto di atas, maklum saya hanya menggunakan cahaya dari alam, dan sepertinya mataharinya lagi tidak stabil memancarkan sinarnya, selang lima menit, warnanya sudah berubah #apasih.

Kalau kalian perhatikan foto di atas, beberapa bintik hitam kecil saya dapat tertutup dengan baik dengan bb cream ini, selain itu bb cream ini juga meratakan warna kulit wajah saya.
I'm quite statisfied with this bb cream, a good coverage, have an enough SPF, oil control? well done, lah ya, not to bad. But sadly, i must say they break me out :(

Padahal saya fikir saya akan terus menggunakan bb cream ini hingga tetesan akhir, tapi ternyata cukup lima hari saja saya menggunakannya, di hari ketiga saya menggunakannya, wajah saya muncul bintik-bintik jerawat kecil, saya fikir bukan salah bb cream ini jadi tetap saya teruskan namun, bintik-bintik tersebut malah makin banyak -__- setelah saya hentikan, bintik-bintik tersebut pun perlahan menghilang, alhamdulillah :"

Tapiiiii, walaupun kurang cocok di wajah saya, belum tentu hal sama terjadi pada wajah kalian juga. Perform Pixy bb cream ini cukup bagus kok, kalian tidak akan rugi untuk mencobanya, terlebih harganya juga sangat murah, hanya Rp 30.000 saja.

So, apakah kalian mau mencoba Pixy BB Cream?
Let me know in the comment box bellow ^^

Thanks for reading, see you in my next post.
Kisses!

1 comment:

Thanks for dropping by and read my blog post ^^
Have a good day, kisses !

Powered by Blogger.