Review : Kanari-Hime Sugar Wax

Hy dear…


Hayooo, siapa yang masih bermasalah sama bulu – bulu tidak di inginkan di tubuh? Saya punya solusi untuk permasalahan bulu itu :3 yup, saya mau review homemade sugar waxing untuk kalian, so keep reading ~

Sugar wax yang mau saya review datang dari brand Kanari-Hime, ada yang pernah dengar brand ini? Jika kamu buka website mereka www.kanari-hime.com banyak sekali stuff yang mereka jual. Untuk sugar wax-nya sendiri di buat secara homemade menggunakan bahan – bahan yang alami dan tidak berbahaya.
Sugar wax dari Kanari-Hime ini sudah ada dari tahun 2008, namun dengan nama yang berbeda dan baru di distribusikan ke salon – salon. Selanjutnya tim Kanari-Hime pun mengembangkan berbagai variant sugar wax yang bahannya tetap 100% natural. Terdapat banyak sekali variant yang bisa 
kamu pilih dengan kegunaan di masing – masing variantnya

Saya sendiri memilih sugar wax variant Matcha Honey Cinnamon Sugar Wax yang memiliki manfaat antara lain : tentunya sebagai penghilang bulu, mengurangi dan membantu membersihkan kulit dari jerawat di area ketiak dan bekerja menghilangkan bakteri jerawat, melembutkan kulit,
 serta menghilangkan noda hitam di area ketiak.

Well, ketiak saya si nggak berjerawat, tapi berhubung saya suka wangi – wangi cinnamon makanya 
saya pilih variant ini *seriusaaann, bukan ngeles X’P*
Selain di buat dengan natural ingredients, sugar wax Kanari-Hime juga dibuat dengan penuh cinta :”)
Packagingnya sendiri menggunakan glass jar yang dipastikan tidak akan pecah ketika sugar wax ini dipanaskan. Look how cute the doll is! Jadi pengen beli boneka Barbie lagi kekeke
Di bagian cap atas terdapat nama variant dari sugar wax-nya
Untuk sugar wax yang saya punya, terdapat butiran – butiran hitamnya, saya rasa itu dari cinnamonnya, wangi sugar waxnya sendiri tidak terlalu semerbak wanginya, standar.

Sayangnya tidak terdapat informasi jelas cara penggunaan ataupun manfaat dari sugar wax ini, namun berdasarkan pengalaman saya waxing sendiri, kurang lebih si sama, di panaskan terlebih dahulu hingga tidak terlalu kental, baru digunakan untuk mencabut bulu
Kebetulan bulu kaki saya masih belum numbuh semua, jadi agak susah untuk mengambil foto before – afternya, jadinya saya menggunakan sugar wax ini di bagian paha, yang jarang saya waxing kekeke
Bulu bulu halus yang tercabut
Entah kenapa, tapi menurut saya sugar wax Kanari-Hime lebih less painful disbanding sugar wax yang pernah saya coba sebelumnya.

Pros :
+ Less painful
+ Packagingnya kokok ketika dipanaskan
+ Isinya cukup banyak, saya rasa bisa di gunakan sampai 5x proses waxing
+ Selain untuk menghilangkan bulu, setiap variant sugar wax Kanari-Hime memiliki manfaat

Cons :
-          Tidak terdapat kain strip untuk mencabut bulunya (read my update)
-          Ketika di panaskan, awet banget panasnya, so you need to be xtra careful!

Price?:
Range harga sugar wax kanari-hime di jual mulai dari 90rb

Where to buy? :


I’m quite satisfied with Kanari-Hime sugar wax, if only they including the wax strip it would be perfect!
Thank you Kanari-Hime for sending me this product. Pssst… walaupun ini produk sponsor tapi review yang saya tulis 100000% murni berdasarkan pengalaman saya, tanpa dilebihkan ataupun di kurangkan J

UPDATE!!!
Ternyata kalau kalian membeli Sugar Wax Kanari-Hime kalian juga sudah mendapatkan strip, spatula dan petunjuk penggunaanya. Kemarin sempat ada kesalahan (atau masalah) dari pihak kurir sehingga paket yang saya terima tidak ada stripnya, dan seperti inilah wujud strip, spatula dan bookletnya
Thanks for reading, see you on my next post.
Kisses!

3 comments:

  1. wah jadi pengen coba, btw itu panasinnya digimanain ya? pake oven biasa ato microwave gt? penasaran. hehe

    ReplyDelete
  2. di steam gitu, kaya mau ngelelehin coklat hehe. mari di coba hehe

    ReplyDelete
  3. Very efficiently written information. It will be beneficial to anybody who utilizes it, including me. Keep up the good work. For sure i will check out more posts. This site seems to get a good amount of visitors. pearlwax

    ReplyDelete

Thanks for dropping by and read my blog post ^^
Have a good day, kisses !

Powered by Blogger.